Computer No / No Komputer Kosong

Jika anda sudah meregistrasikan ACCURATE namun muncul “This is a trial Version….” dan saat Anda Klik Help | Register ditemukan Computer No yang ada  kosong seperti gambar berikut:

Yang harus dilakukan adalah:

CARA PERTAMA

  1. Matikan terlebih dahulu Firewall komputer Klik Start | Control Panel | Windows Firewall Off-kan Firewallnya. Pilih Turn Windows Firewall On or Off dan silahkan matikan Windows Firewallnya.

turn off firewall

2. Restart Komputer lalu nyalakan kembali apakah sudah normal kembali ACCURATEnya?. Jika masih belum bisa, periksa apakah dikomputer tersebut ada Antivirus yang aktif dan memblokir ACCURATE? Jika Ada coba matikan sementara Antivirusnya lalu coba cara yang ada didalam link berikut silahkan klik DISINI:

Jika sudah mengikuti langkah yang ada diatas tidak ditemukan solusi, Silahkan Lakukan cara KEDUA dibawah ini:

 

CARA KEDUA

  1. Uninstall Bersih ACCURATE dari menu Start | My Computer | Local Disc(C) | Program Files | CPSSoft | ACCURATE. Cari File bernama UNWISE. EXE seperti pada gambar berikut:

lalu Double Klik File tersebut untuk uninstall bersih dan ikuti langkah selanjutnya sampai selesai semuanya.

3. Restart Komputer

4. Buka kembali Start | My Computer | Local Disc(C) | Program Files. Cari Folder Firebird lalu Klik Kanan pilih Delete

5. Install ulang ACCURATE dan pastikan pada saat penginstallan tidak ada error yang muncul.

6. Bila setelah diinstall ulang masih kosong Computer Number nya, cek apakah ada Antivirus seperti Norton atau Symantec atau Norman yang terinstall di komputer tsb, jika ada dan tetap mau menggunakan Antivirus tsb, buat Exception untuk Port 34613 dan eaglesvclic.exe yang ada di c:windowssystem32. Jika komputer tsb dipakai sebagai Komputer Tempat Data(server), tambahkan exception untuk Port 3051 & 3052.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *